Thursday, April 16, 2015

Penyakit Tanaman Kelapa Sawit

12:45 AM Posted by Penulis No comments


Berikut penjelasan beberapa penyakit yang banyak di temukan di areal perkebunan kelapa sawit dan cara pengendalian dan pemberantasanya.

1. Penyakit Daun Bibit Muda
penyakit daun bibit muda diantaranya disebabkan oleh jamur Melanconium elaedis, glomerella singulata, dan  Botryodiplodia palmarum. Jenis penyakit ini menimbulkan gejala penyakit berupa bercak bercak hitam pada daun yang diserang. Gejala lain yang tampak adalah adanya warna cokelat dan hitam diantara tulang daun. Daun daun yang terserang menjadi kering dan akhirnya mengalami kematian. 

Pengendalian penyakit ini dapat dilakukan dengan mengurangi naungan bibit sesuai dengan perkembangan umur tanaman. Pada serangan yang bersifat sporadic  , dapat dilakukan tindakan pemangkasan ringan ( tajuk bibit yang terinfeksi ). Jika mengalami serangan berat, sebaiknya bibit dimusnahkan . Pemberantasan secara kimiawi dapat dilakukan dengan menyemprotkan fungisida.

2. Penyakit Akar
Penyakit akar pada tanaman kelapa sawit antara lain disebabkan oleh jamur Rhizoctonia lamellifera dan Phytium sp. penyakit ini menimbulkan gejala berupa akar menjadi lunak dan jika dibelah akan terlihat jaringan antara berkas pembuluh pusat dan hipodermis hancur.  selain itu daun bibit menjadi kusam dan berwarna ke kuning kuningan yang dimulai dari bagian ujung daun, daun menjadi layu, dan akan berubah warna menjadi warna kuning cerah dan timbul bercak bercak.

Jika tanaman terserang penyakit ini dapat diberantas dengan menggunakan fungsida yang berbahan aktif benomil 20% dan tiram  20%. Fungisida ditebarkan pada media tanam. Dapat pula menggunakan kapur pertanian dengan konsentrasi 0,2 %

3.Penyakit Tajuk
penyebab penyakit tajuk pada tanaman kelapa sawit sebenarnya belum diketahui secara pasti. akan tetapi kemungkinan karena faktor fisiologis tanaman atau faktor genentis. namun tingkat serangan ditentukan oleh faktor keturunan.  Gejala penyakit ini antara lain helai daun mulai dari pertengahan sampai ujung pelepah kecil - kecil, sobek atau tidak ada sama sekali.

Pengendalian penyakit tajuk pada tanaman kelapa sawit dapat dilakukan dengan menyemprotkan fungisida langsung pada titik tumbuh dan pelepah daun yang membusuk. Namun, yang terpenting adalah melakukan penyeleksian yang ketat terhadap bibit yang ditanam yaitu memilih bibit tanaman yang resistan terhadap penyakit tajuk.








0 comments:

Post a Comment